Site icon PUSKESMAS POLOWIJEN

“Kejar Imunisasi di Posyandu Balita” Wilayah Kerja Puskesmas Polowijen

Hai Sobat Panji yang sedang punya bayi atau balita, apakah Anda sudah memeriksakan kesehatan bayi dan balita Anda secara rutin? Kalau belum, sebaiknya Anda melakukan pemeriksaan rutin ke Posyandu.

Posyandu merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) yang dikelola dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar.

Pemeriksaan rutin kepada bayi dan balita dibawah usia 5 tahun penting dilakukan karena untuk memantau kesehatan ibu dan anak, mengetahui apakah balita tumbuh sehat, mencegah gangguan pertumbuhan balita dan ibu akan memperoleh penyuluhan pertumbuhan balita. Selain itu, Kader Posyandu juga dapat segera merujuk anak ke Puskesmas jika anak mengalami sakit demam, batuk, pilek dan diare atau saat berat badan anak tidak naik dan berada di bawah garis merah.

Ohiya, jangan lupa juga ya Sobat Panji untuk selalu cek Buku KIA atau status imunisasi anak Anda, apabila belum lengkap yuk KEJAR di Posyandu terdekat!

Exit mobile version