Kegiatan Puskesmas

Kegiatan Kunjungan Kerja Panglima TNI di Puskesmas Polowijen dalam Rangka Peninjauan Kesiapan Tenaga Tracer Dalam Pengoperasian Aplikasi Silacak

Pada hari Sabtu, 31 Juli 2021 Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, didampingi oleh Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak, Walikota Malang Sutiaji, Sekda Kota Malang Erik Setyo, Kadinkes dr. Husnul Muarif, Kapolres Malang AKBP Budi Hermanto, Dandim 0833 Malang Letkol Arm Ferdian Primadhona, melakukan kunjungan kerja di Puskesmas Polowijen untuk meninjau kesiapan petugas tracer dalam pengoperasian aplikasi “Silacak

Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang bertugas menunjukkan kemampuannya dalam menggunakan aplikasi Silacak dengan mempraktikkan secara langsung di hadapan Panglima TNI

“Saya melihat para petugas sudah memahami tugasnya, koordinasi sudah bagus antar 5 pilar yaitu petugas puskesmas, kepala desa, tracer, babinsa dan bhabinkamtibmas. Jika kelima pilar tersebut bekerjasama saya yakin angka COVID-19 di Kota Malang dapat menurun dan pandemi ini segera berkahir” ujar Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Panglima TNI.

2 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *